Mengawali Mabies Fest 2024, Seminar Nasional Entrepreneurship Hadirkan Ko King, Owner Benang Raja Indonesia
Mabies Fest 2024 dimulai dengan penuh antusias dan semangat melalui pembukaan acara Seminar Nasional Entrepreneurship yang menghadirkan sosok inspiratif, Ariawan Santoso atau yang akrab disapa Ko King, Owner Benang Raja Indonesia. Acara ini merupakan pembuka dari rangkaian kegiatan Mabies Fest yang akan berlangsung selama kurang lebih satu minggu kedepan.
Rangkaian Mabies Fest 2024 secara resmi dibuka pada hari ini, Rabu, (30/10/24), dengan diawali opening ceremony yang dihadiri oleh Ketua Panitia Mabies Fest, Ketua Umum HMPS MBS, serta Kepala Program Studi (Kaprodi) MBS yang secara simbolis melakukan Pemotongan pita untuk menandai dimulainya Mabies Fest 2024. Bertempat di Aula Gedung Laboratorium Terpadu Lantai 5, acara ini disambut antusias oleh mahasiswa, terutama sebagian besar mahasiswa MBS yang hadir, dan sejumlah mahasiswa dari program studi lain ikut meramaikan acara.
Setelah prosesi pembukaan, acara dilanjutkan dengan Seminar Nasional Kewirausahaan yang mengusung tema " Creating Your Personal Brand in Business Digital Era " . Seminar ini dirancang untuk memberikan wawasan mendalam bagi mahasiswa terkait pentingnya membangun personal branding yang kuat di era digital. Seminar nasional ini menghadirkan dua pembicara berpengalaman yang siap memberikan wawasan mendalam tentang strategi membangun citra diri di dunia bisnis.
Pembicara pertama, Bapak Muhammad Qoes Atieq, MBA, yang merupakan dosen FEBI IAIN Kudus, membuka sesi dengan mengupas konsep digital marketing yang erat kaitannya dengan personal branding. Beliau memaparkan strategi-strategi efektif untuk memanfaatkan platform digital dalam membangun personal branding yang kuat, sehingga dapat meningkatkan daya saing di dunia kerja maupun bisnis.
Puncak seminar terjadi pada sesi kedua, ketika pembicara utama, Ko King, Owner dari Benang Raja Indonesia, hadir dengan pengalaman bisnisnya yang inspiratif. Ko King menceritakan kisahnya dalam membangun Benang Raja Indonesia dari awal hingga berhasil menjadi salah satu brand batik yang dikenal luas. Beliau menekankan pentingnya memiliki identitas unik dalam bisnis dan membangun merek yang mencerminkan nilai-nilai pribadi. Menurutnya, di era digital saat ini, seorang entrepreneur harus berani beradaptasi dengan media sosial.
“Di era digital ini, personal branding sangat penting untuk meningkatkan daya saing kita, terutama bagi para entrepreneur muda. Saya berpesan supaya jangan takut beradaptasi dengan media sosial di era digital sekarang,” ujar Ko King dalam pemaparan materinya.
Dalam sesi ini, Ko King memberikan beberapa tips bagi peserta, mulai dari cara memanfaatkan media sosial untuk mempromosikan produk, membangun interaksi dengan audiens, hingga menciptakan konten yang menarik. Beliau juga memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk berani mengambil risiko dan tidak takut menghadapi tantangan dalam dunia bisnis. Sesi tanya jawab yang berlangsung setelah pemaparan materi dari Ko King pun penuh antusias, dengan mahasiswa berbondong-bondong bertanya dan menggali lebih banyak ilmu dari pengusaha sukses ini.
Seminar ini sukses menjadi pembuka rangkaian Mabies Fest 2024 yang akan berlangsung pada tahun ini. Kegiatan beragam seperti perlombaan badminton, tari, turnamen futsal hingga digelarnya expo umkm akan memeriahkan rangkaian festival ini nantinya. Diharapkan, rangkaian kegiatan Mabies Fest yang berjalan selama kurang lebih satu minggu ini mampu memberikan manfaat maksimal dan membawa dampak positif bagi para mahasiswa IAIN Kudus, khususnya mahasiswa MBS agar dapat memacu semangat mahasiswa dalam mengembangkan potensi diri, baik di bidang akademik maupun kewirausahaan, serta mempersiapkan diri mereka untuk menghadapi tantangan bisnis di era digital.